Featured
- Get link
- X
- Other Apps
Sayur Labu Siam, Wortel dan Sosis
Sayur Labu Siam, Wortel dan Sosis
Satu lagi masakan super simple yaitu Oseng Sayur Labu
Siam,Wortel campur sosis yang cocok untuk ibu yang super sibuk tapi ingin
memasak sendiri menu masakan untuk keluarga.
Langsung saja ke resep dan cara membuat Sayur ini
adalah sebagai berikut:
Bahan-bahan:
1 buah labu siam
(potong korek api)
1 buah wortel
(potong korek api)
2 buah sosis
ukuran sedang (potong-potong serong)
4 siung bawang merah
(iris tipis)
2 siung bawang
putih(iris tipis)
½ bawang Bombay (iris
tipis)
1 batang daun
bawang (potong-potong kecil)
1 sdt garam
½ sdt gula pasir
½ sdt kaldu
½ sdt lada bubuk
½ tomat (optional)
(potong-potong kecil)
1 sdm minyak
goreng (untuk menumis)
300 ml air
Cara membuatnya:
- Siapkan pengorengan dan panaskan minyak untuk menumis
- Tumis sampai harum bawang merah, bawang putih, bawang bombay, dan bawang daun iris
- Masukan labu siam, wortel dan sosis yang sudah dipotong aduk-aduk sebentar tambahkan air.
- Tambahkan garam, kaldu, lada bubuk, gula pasir masak sayur sampai setengah empuk, lalu masukan potongan tomat dan cek rasa.
- Sayur Labu siam Wortel siap di sajikan.
Selamat mencoba.
#resepsayurlabusiam
#resepsayurwortel
#resepmasakansederhana
#resepanekamasakansimple
#masakanmurahdanenak
- Get link
- X
- Other Apps
Comments
Post a Comment