Skip to main content

Featured

BIHUN GORENG

  Bihun Goreng Bingung hari ini mau masak apa . maklum ini sudah masuk weekend  yaitu hari jumaat dan isi kulkas sudah pada habis. Cari – cari di lemari untuk bahan makanan ternyata masih tersisa bihun maka ada ide  mau bikin bihun  goreng sajalah. Bihun goreng ini simple, enak dan ekonomis banget. Kita langsung aja ya. Bahan-bahan : 1 bungkus bihun yang isi 4 (rebus sebentar & tiriskan) ½ potong kol (iris kasar) 2 ikat caisim ( cuci bersih & potong-potong) 5 buah bakso daging ( iris tipis) 1 butir telur ayam 1 sdm kecap ikan 1 sdm kecap asin 2 sdm kecap manis 1 sdm sauce tiram 1 sdt minyak wijen (optional) 1 lembar daun bawang (potong-potong kasar) 1 sdm gula pasir ½ sdt kaldu jamur ½ sdt lada bubuk Secukupnya garam 2 sdm minyak goreng untuk menumis Bumbu halus : 3 siung bawang putih 5 siung bawang merah 3 butir kemiri   Cara memasaknya: Panaskan minyak goreng, tumis bumbu halus sampai wangi Masuk 1 butir telur goreng lalu

Sapo Tahu ala Rumahan


Sapo Tahu ala Rumahan

Masakan Sapo Tahu awalnya merupakan menu masakan asal dari Tiongha yang khususnya untuk orang-orang vegetarian. Akan tetapi pada saat sekarang masakan sapo tahu ini sudah banyak di kreasikan dan disesuaikan dengan selera nusantara, yang mana tidak hanya terdiri dari sayuran saja akan tetapi bisa di tambahkan dengan daging, ayam atau udang kupas.

Berikut ini saya mau berbagi cara memasak masakan Sapo Tahu ala Rumah yang sehat dan enak berikut bahan dan resepnya:

Bahan-bahan:

300 g Tahu Sutra atau tahu putih biasa

150 g paha ayam atau daging sapi (potong kotak-kotak)

100 g Udang Kupas cincang kasar (optional)

3 siung bawang putih

½ buah bawang bombai

1 ruas jahe memarkan

1 sdm kecap ikan

1 sdm saos tiram

1 batang daun bawang iris halus

½ sdt lada bubuk hitam

2 sdm minyak goreng atau margarine untuk menumis

300 ml air

2 sdm tepung meizena cairkan digunakan sebagai pengental

Secukupnya garam

2 sdt gula pasir

½ sdt kaldu sapi

Sayuran yang di gunakan

1 buah wortel

7 lembar sayur sawi putih

½ buah pabrika (optional)

Pelengkap :

Secukupnya bawang goreng untuk taburan

Cara membuatnya:

  • Potong kotak-kotak dadu tahu putih dan apabila tahunya pakai tahu sutera cukup di potong  aja.
  • Kupas 1 buah wortel potong tipis dan sayur sawi cuci dan dipotong-potong
  • Karena disini saya pakai daging sapi dan tetelan, rebus dagingnya sampai empuk dan potong-pong dadu.
  • Cincang halus bawang putih, iris tipis bawang Bombay, begitu juga dengan pabrika dan daun bawang
  • dan siapkan semua bumbu-bumbu pendukung lainnya.
  • Panaskan 2 sdm margarine atau minyak goreng tumis  bawang putih, dan bawang bombai sampai harum, selanjutnya masukan setegah bagian daun bawang dan ½ irisan pabrika.
  • Lalu tambahkan kecap ikan, lada bubuk hitam, kaldu sapi, jahe dan saos tiram.
  • Lalu masukan daging sapi yang sudah direbus empuk beserta air kaldu rebusan daging kedalam wajan atau pengorengan.
  • Lalu masukan wortel yang sudah di potong-potong,  tambahkan 300ml air dan masak hingga wortel  setengah empuk.
  • Setelah wortel setengah empuk masukan tahu putih aduk lagi dan jangan lupa tambahkan secukupnya garam dan gula pasir, sesuai selera ya, lalu cek rasa.
  • Sebelum diangkat masukan sayur sawi putih, berikut1/2 lagi sisa bawang bombai dan pabrika iris lalu aduk-aduk hingga matang dan tuangkan cairan tepung meizena  kedalam wajan sebagai bahan pengental.
  • Setelah matang Sapo Tahu ala rumahan siap disajikan dan jangang lupa beri taburan bawang goreng, di jamin enak banget.

 Demikian resep masakan Sapo Tahu ala Rumah, semoga bermanfaat dan selamat mencoba


Comments

Popular Posts